Tendang Tempat Botol Minum, Manajer Ini Kena Kartu Merah

Manajer Chelsea, Jose Mourinho bersalaman dengan manajer Sunderland, Gus Poyet
Sumber :
  • REUTERS/Philip brown

VIVA.co.id - Manajer Sunderland, Gustavo Poyet, mengungkapkan alasan dia mendapat kartu merah, saat timnya bermain imbang 1-1 dengan Hull City, Selasa dini hari WIB. Emosinya yang tak bisa diredam, membuat Poyet harus rela menyaksikan anak asuhnya dari bangku penonton.

Manajer asal Uruguay ini diganjar kartu merah oleh wasit Mike Dean, setelah melakukan aksi tak pantas. Poyet menendang tempat botol minuman, sebab tak terima keputusan Dean mengeluarkan kartu kuning kepada Jack Rodwell pada menit ke-36, karena dianggap melakukan diving.

"Saya kena kartu merah, karena menendang ember (tempat minuman)," ujar Poyet kepada BBC Sport. "Saya tahu itu tidak terlalu bagus, tetapi tak perlu ada yang dikhawatirkan."

Poyet pun mengungkapkan alasannya melakukan hal tersebut. "Saya lebih suka ini, daripada mengatakan sesuatu yang akan membuat saya menyesal," tuturnya.

"Saya kuno. Apa yang terjadi di lapangan tetap harus diselesaikan di lapangan. Tak ada masalah bagi saya sama sekali," ia menambahkan.

Hasil ini membuat Sunderland tetap bertengger di posisi ke-16 dengan 26 poin. Mereka hanya terpaut empat poin dengan Queens Park Rangers yang ada di batas zona degradasi. (asp)

![vivamore="Baca Juga :"]

Motivasi Chelsea dan 'Bibir' 4 Besar yang Semakin Panas

Posisinya di ManCity Terancam, Pellegrini Santai

Laga Persipura Vs Bengaluru di AFC Cup Terpaksa Ditunda

[/vivamore]