8 Laga Tersisa, Mampukan Benitez Selamatkan Newcastle?

Manajer Newcastle United, Rafael Benitez.
Sumber :
  • Reuters / Lee Smith

VIVA.co.id - Dua laga pertama Rafael Benitez bersama Newcastle United tak berlangsung mulus. Dipercaya untuk menyelamatkan The Magpies dari degradasi, mantan pelatih Real Madrid ini belum mampu sekalipun membawa timnya meraih kemenangan.

Di laga perdana, Benitez harus rela melihat timnya kalah 0-1 dari pemuncak klasemen, Leicester City. Selanjutnya, The Magpies hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan sesama penghuni zona degradasi, Sunderland.

Dengan 8 laga tersisa, misi Benitez untuk menyelamatkan Newcastle bertambah berat. Apalagi, The Magpies masih tertahan di posisi 19 dengan 25 poin. Mereka tertinggal 3 poin dari Norwich City yang menempati zona aman. Kiper Sunderland, Vito Mannone, meragukan Benitez mampu menyelamatkan timnya.

"Mereka masih memiliki masalah dalam satu jam pertama (saat melawan Sunderland). Kami melihat itu. Saya tak melihat manajer baru bisa mengatur segala hal dalam 8 pertandingan tersisa. Ini sulit," kata Mannone seperti dilansir Soccerway.

Mannone menilai, hal yang sulit saat manajer baru datang dalam 2 bulan terakhir. Kiper asal Italia ini mengaku sudah beberapa kali melihat hal tersebut.

"Benitez adalah pelatih top. Dia sempat menukangi beberapa tim hebat. Itu bisa membantu untuk Newcastle. Tapi, kami harus melihat diri kami sendiri," tegas kiper asal Italia ini.

Sama seperti Newcastle, Sunderland juga tengah berjuang untuk menghindari degradasi. The Black Cats bercokol di posisi 18 dengan 26 poin.

"Saya yakin, kami bisa keluar dari degradasi. Tim ini sudah semakin bagus. Kami lebih solid. Kami menciptakan peluang, menciptakan gol. Namun, kami masih terlalu mudah kebobolan," ucap Mannone. (one)
 

Rayuan Real Madrid Sukses Goda Pemain Ini
Paddy McNair dan Donald Love, rekrutan baru Sunderland

Moyes Sukses Ajak 2 Bek MU Merapat ke Sunderland

Moyes membidik banyak pemain MU.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016