Start Lambat, Leicester Janji Bikin Liverpool Terluka

Gelandang Leicester City, Andy King
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Start lambat dilakoni Leicester City di Premier League musim ini. Berstatus sebagai juara bertahan, The Foxes hanya mampu meraup 4 poin dari 3 pertandingan.

Raihan ini membuat Leicester masih terpuruk di posisi 9 klasemen sementara. Gelandang Leicester, Andy King, bertekad untuk membuktikan jika sukses yang diraih musim lalu bukanlah kebetulan. Pemain 27 tahun ini ingin membawa timnya meraih poin penuh saat menghadapi Liverpool di Anfield, Sabtu 10 September 2016.

Laga melawan Leicester nanti menjadi laga kandang pertama Liverpool musim ini. King bertekad membuat pendukung The Reds kecewa.

"Setelah sukses musim lalu, kami selalu kesulitan. Dalam beberapa pertandingan, apapun yang kami lakukan, orang akan membandingkannya dengan musim lalu. Mereka bilang kami melakoni start dengan lambat," ucap King seperti dilansir Soccerway.

"Menang di Anfield bisa menjadi pernyataan yang bagus. Kami tahu, ini akan menjadi laga sulit karena mereka punya start yang bagus. Namun, kami tahu, jika kami menunjukkan permainan terbaik, kami mampu mengimbangi siapapun," lanjutnya.

Sebenarnya, kondisi Liverpool tak jauh berbeda dengan Leicester. Armada Juergen Klopp belum mampu tampil konsisten. Setelah menang 4-3 atas Arsenal, The Reds takluk 0-2 dari Burnley dan bermain imbang 1-1 kontra Tottenham Hotspur. (one)