Llorente Beberkan Alasan Tak Jadi Gabung Chelsea

Penyerang anyar Tottenham Hotspur, Fernando Llorente.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id - Fernando Llorente membeberkan alasanya dirinya gagal bergabung Chelsea pada jendela transfer musim panas lalu. Hingga akhirnya, striker berusia 32 tahun itu memutuskan merapat ke Tottenham Hotspur.

Pemain asal Spanyol tersebut memang dirumorkan bakal hijrah ke Chelsea selama bursa transfer. Ini tak lepas adanya sosok Antonio Conte, yang pernah melatihnya saat masih di Juventus.

Namun, Tottenham berhasil merebut Llorente pada hari terakhir bursa transfer usai capai kata sepakat dengan Swansea City. Llorente mengaku tertarik reuni dengan Conte, namun dia melihat Chelsea tak serius untuk mendapatkannya.

"Ya, itu adalah keputusan yang sulit dan saya harus berpikir hingga saat terakhir. Conte, yang saya kagumi sejak masih di Juventus, menunjukkan ketertarikan pada saya sejak Januari. Namun, Chelsea tak menuntaskan kesepakatan dengan Swansea," ujar Llorente dilansir Marca.

"Bersama Tottenham, semuanya lebih mudah dan cepat. (Mauricio) Pochettino menghubungi saya di 30 Agustus dan saya jatuh cinta. Saya dipenuhi dengan antusiasme oleh kata-katanya dan juga proyeknya. Saya kira, saya akan datang ke Chelsea, namun Tottenham bersikap lebih tegas," sambungnya.