De Gea Lolos dari Kasus Pelecehan Seks

Penjaga gawang tim nasional Spanyol, David De Gea
Sumber :
  • REUTERS/Lee Smith

VIVA.co.id – Kiper Timnas Spanyol dan Manchester United, David De Gea kini bisa bernapas lega. Dia dikabarkan bebas dari tuduhan aksi pelecehan terhadap gadis di bawah umur.

Kasus itu sendiri mencuat pada Juni 2016 lalu saat De Gea tampil di Piala Eropa. Dia dituding memaksa gadis bawah umur berhubungan seks saat menggelar pesta pada 2012 lalu.

Selain De Gea, rekan di Timnas Spanyol U-23, Iker Muniain dan dua pemain lain yang tidak disebutkan identitasnya diduga kuat ikut terlibat dalam masalah tersebut.

Pihak pengadilan telah melakukan penyelidikan. Sementara Daily Mail melaporkan bahwa De Gea sekarang telah dinyatakan bebas dari tuduhan tersebut karena tidak adanya bukti yang kredibel.

Yang ada sekarang De Gea malah merespon balik tuduhan tersebut. Kabarnya dia dan tim pengacara akan mengambil langkah hukum kepada pihak penuntut karena dianggap telah mencemarkan nama baik.