Menkominfo: Gaung Asian Games Terasa Sampai Daerah

Kirab Obor Asian Games 2018 di Banyuwangi
Sumber :

VIVA – Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menyatakan kementeriannya telah melakukan beberapa cara untuk menyebarkan informasi mengenai Asian Games. Salah satunya dengan merilis aplikasi Duta Suporter Indonesia. Upaya Kominfo itu bertujuan agar gaung Asian Games bisa bergelora di masyarakat Tanah Air.

Dia mengatakan, cara-cara tersebut dilakukan untuk menjaring gaung masyarakat di luar Jakarta dan Palembang. 

"Kesannya Asian Games (hanya) Jakarta-Palembang. Padahal ini Indonesia," ucap Rudiantara di Jakarta, Kamis 26 Juli 2018. 

Daerah-daerah di luar kota penyelenggara Asian Games 2018 menjadi fokus utama penyebaran informasi ini. Rudiantara berujar, acara Torch Relay atau pawai obor juga membantu sosialisasi masyarakat luar Jakarta dan Palembang.

Rudiantara tak sependapat dengan anggapan gaung Asian Games di Indonesia masih kurang. Dia menyatakan, semua pihak telah bergerak menyebarkan informasi terkait pesta olahraga terbesar se-Asia itu. 

"Kami merasa komunikasinya belum maksimal di Jakarta. Tapi di daerah aktivitasnya sudah memulai," katanya.

Asian Games akan diselenggarakan di dua kota Jakarta dan Palembang. Pembukaan acara tersebut akan berlangsung pada 18 Agustus 2018 dan ditutup pada 2 September 2018.