Google Turut Ramaikan Hari Bumi 2015

Sumber :
  • Reuters
VIVA.co.id - Hari ini, Selasa, 22 April 2015, diperingati sebagai Hari Bumi Internasional. Hampir setiap masyarakat di Bumi, merayakan peringatan tersebut, sebagai bentuk kepada planet yang ditinggali makhluk hidup.

Mesin pencari internet, Google tak tinggal diam dalam perayaan tersebut. Seperti biasa, Google menampilkan Doodle-nya pada tampilan awal lamannya tersebut pada hari ini.

Terlihat pada tampilan awal laman Google, sebuah animasi yang mencirikan bentuk peringatan Hari Bumi. Huruf 'O' kedua pada rangkaian kata 'Google' digantikan dengan gambar bumi, planet tersebut terus berotasi layaknya sedang mengorbit matahari di Tata Surya.

Sedangkan huruf-huruf lainnya pada kata Google, dilatari oleh sejumlah hewan dan tumbuhan sebagai warna latar belakang. Dipilihnya hewan dan tumbuhan, merupakan perwakilan makhluk hidup yang tinggal di bumi.

Sementara itu, bila Anda mengklik Doodle tersebut, maka akan secara otomatis sejumlah artikel yang berkaitan dengan Hari Bumi akan langsung muncul.

Doodle Google memperingati Hari Bumi 2015 (Google)


Untuk diketahui, Hari Bumi tercipta oleh Senator Amerika Serikat, Gaylord Nelson pada 1970. Nelson yang merupakan pengajar lingkungan hidup, melahirkan Hari Bumi sebagai bentuk agar manusia tetap menjaga keharmonisan dan kesadaran terhadap bumi, sebagai planet yang ditinggali oleh manusia.

Namun dalam peringatan Hari Bumi, Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) merayakan Hari Bumi berbeda hari. Organisasi tersebut memperingatinya pada 20 Maret.

Perayaan tersebut sudah ada sejak 1969 yang dicanangkan oleh aktivis perdamaian, John McConnell. Tanggal 20 Maret dipilih, karena bertepatan dengan matahari tepat di atas khatulistiwa yang dikenal dengan Ekuinoks Maret.