Video: Inilah Tampang Samsung Galaxy S10 yang Ditunggu-tunggu

Ilustrasi Samsung Galaxy.
Sumber :
  • YouTube Tech Conf

VIVA – Konsep ponsel Samsung Galaxy S10 telah muncul dalam video 3D di YouTube. Tayangan yang diunggah akun Tech Configurations pada 2 November 2018 itu memperlihatkan wujud perangkat dari berbagai sisi, beserta sederet spesifikasi yang menyertainya.

Rumor yang beredar sebelumnya, memprediksi bahwa penampilan S10 akan menjadi ponsel yang ‘cantik’, lengkap dengan tiga kamera di bagian belakang.

Agaknya anggapan itu tak melenceng jauh. Galaxy S10 dalam tayangan video terlihat megah dari sisi material dengan bodi minim bezel. Pemindai sidik jari dibenamkan di bagian layar, sebagaimana tren ponsel kekinian.

Kamera depan dipasang pada layar bagian atas tanpa boros bidang poni, alias sangat mini serupa tetesan air. Jika dibandingkan dengan iPhone XS, kamera depan Galaxy S10 bakal terlihat lebih mutakhir dan simpel.

Penggunaan prosesor 7nm nyaris dipastikan, karena Samsung telah mulai membuat dapur pacu tersebut untuk ponsel masa depan. Hal ini berarti, meski S10 memiliki layar Super AMOLED QHD+ yang besar, daya tahan baterainya cukup layak karena sistem pemrosesan yang efisien.

Prosesor itu juga diperlukan untuk menjalankan konektivitas jaringan 5G berkecepatan tinggi yang juga dikabarkan akan memulai debutnya melalui Galaxy S10.

Meski konsep ini diperkirakan sudah final, Samsung Galaxy S10 masih akan diluncurkan pada awal 2019. Pilihan warna biru, merah, dan hitam, ikut melengkapi model ponsel.