Keuntungan Memakai Jasa Model Tak Langsing

Busana Donatella Versace di Haute Couture Spring Summer 2015
Sumber :
  • REUTERS/Gonzalo Fuentes

VIVA.co.id - Selama ini model memang selalu identik dengan tubuh tinggi dan langsing. Memang, setiap busana yang dikenakan akan jadi terlihat lebih indah, ketika tubuh sang model proporsional.
 
Namun tim riset dari Inggris ternyata tidak beranggapan sama. Mereka menyarankan, para penggiat industri mode untuk mulai mencari model dengan berat tubuh yang lebih berisi.

Pasalnya, berdasarkan penelitian yang dilakukan di University of Kent, diketahui bahwa industri fesyen sebenarnya, bisa mendapat keuntungan lebih besar, jika dalam hal pemasaran, mereka memakai model yang tubuhnya berisi layaknya wanita kebanyakan.

Dilansir dari Times of India, para peneliti melakukan penelitian. Mereka meminta wanita berusia 18-25 tahun untuk memilih baju, berdasarkan jenis model yang membawakannya.

Xuemei Bian sang peneliti, dan timnya menemukan fakta, bahwa ketika wanita memilih pakaian merek ternama, ternyata mereka masih menyukai jika yang memeragakannya seorang model bertubuh langsing.

Namun ketika ingin membeli baju dengan merek baru, ternyata wanita-wanita ini lebih menyukai, jika model yang membawakannya berukuran rata-rata, seperti diri mereka sendiri. Bukan seorang supermodel yang tinggi langsing.

Jadi siapa bilang seorang model harus selalu kurus tinggi langsing (kutilang)? Penelitian ini juga menemukan fakta, bahwa dalam hal berbelanja, wanita selalu memilih harga yang lebih murah. (ren)