Enggak Nyangka, Wanita Cantik Ini Punya Tubuh Mirip Hulk
- Instagram Cammie Lynne Leal
VIVA – Dengan rambut berwarna merah muda, sepintas penampilan Cammie Lynne Leal layaknya perempuan kebanyakan. Namun jika sedikit melihat ke bawah, akan terlihat ototnya yang begitu kekar layaknya Hulk, tokoh pahlawan super fiksi bertubuh kekar warna hijau.
Wajar saja, perempuan asal Los Angeles, Amerika Serikat ini memang berprofesi sebagai tentara. Dia adalah veteran perang yang pernah dikirim ke Afghanistan sekaligus seorang tenaga medis serta instruktur dan motivator di tempat gym.
"Saya seorang SSG (Pasukan Bersenjata Khusus) di Arkansas NG, seorang paramedis, dan seorang motivator untuk gymrat di seluruh dunia. Saya ingin menginspirasi dan memotivasi wanita dan pria. Saya seorang veteran Afghanistan dan seorang paramedis," tulisnya dalam situ Millitary Muscle Inc.
Sementara dalam foto-foto yang diunggah dalam akunnya di Instagram, terlihat bagaimana dia mengisi hari-harinya dengan aktivitas mengangkat beban. Ia juga kerap memamerkan badannya yang bidang dengan otot kekar dan tangan penuh tato.
"Perempuan bisa mengangkat beban dan juga diperbolehkan memiliki otot. Bagi saya, hasrat seperti itu seksi dan cantik," kata dia.
Baca juga:
Guru Cantik dan Seksi Ini Ternyata Mantan Bintang Porno
Luar Biasa, Wanita Ini Kencani 200 Pria dalam 2 Tahun
Cammie menjelaskan bahwa ketertarikannya pada angkat beban berawal saat masuk militer. Kala di bangku sekolah, ia juga gemar menjajal berbagai macam olahraga.
"Ketika saya bergabung dengan militer, saya menjadi gila akan cardio dan berat saya turun dari 85 kilogram menjadi sekitar 55 kilogram. Tapi saya tidak suka penampilan saya saat itu, saya terlalu kecil," katanya.
Dia pun mencoba crossfit selama setahun dan mulai menyukai angkat beban dan berkompetisi. Namun dia akhirnya memutuskan berhenti crossfit karena banyak alasan.
"Saya mulai mengangkat beban dan telah jatuh cinta sejak itu. Dalam 2 tahun saya menjadi mesin. Saya suka segalanya tentang olahraga mulai dari persiapan makan, perencanaan, dan gaya hidup," katanya. (ch)