Pamer Rambut Ketiak, Penari Ini Merasa Lebih Cantik

Bulu Ketiak
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Macey Duff menjadi salah satu wanita yang tak malu memamerkan rambut ketiaknya yang tumbuh lebat. Ia bahkan menyebut bahwa rambut yang tumbuh di tubuh dan dibiarkan panjang, memberi kepercayaan diri hingga membuatnya merasa lebih cantik.

Remaja 19 tahun ini awalnya malu dengan rambut ketiak yang kerap tumbuh. Sehingga, sejak usia 10 tahun, ia memangkasnya hingga habis sehingga ketiaknya nampak halus dan membuatnya percaya diri.

"Saya mencukur setiap rambut yang tumbuh saya sempat merasa takut kalau seseorang mengomentari ketiak, betis, dan bagian organ intimku jika terdapat rambut yang terlihat. Saya sulit menerima diriku," ungkap penari asal Nevada, Amerika, dikutip dari laman Daily Star, Kamis 6 Februari 2020.

Namun, proses pemangkasan rambut yang rutin dan berulang membuatnya merasa bukan seperti dirinya sendiri. Ia pun diam-diam merasa marah dan frustasi dengan kondisi itu. Selama enam tahun, ia merasakan hal tersebut namun sulit melepas rutinitasnya.

Pada 2016 silam, kehidupannya berubah saat pindah ke Hawaii bersama keluarganya. Adiknya, Ally, memberitahukan mengenai seorang wanita yang tak malu mengenakan bikini di pantai meski dengan bulu yang lebat di beberapa bagian tubuhnya.

"Saudara perempuanku memberitahu saat melihat wanita mengenakan pakaian renang meski memiliki bulu tebal di lengan, ketiak, dan garis pubisnya dan terlihat percaya diri. Itu membuatku merasakan energi," katanya.

Setelahnya, ia menyadari bahwa definisi cantik pada wanita tak melulu yang harus lepas dari bulu di tubuhnya. Sejak itu, Macey tak lagi mencukur bulu di tubuh dan membiarkannya tumbuh.

"Saya bahkan tak bisa mendeskripsikan keyakinan yang kurasakan bahwa ada wanita yang mengganti standar cantik dengan membiarkannya (rambut) terlihat di publik sebagai kecantikan dan seksi bahkan percaya diri," tegasnya.