Media Sosial Bisa Menunjang Pendidikan

Kopi darat diskusi pendidikan di Kantor Kemendikbud
Sumber :
  • VIVA.co.id/Al Amin

VIVA.co.id – Media sosial kini sudah terintegrasi ke dalam hampir semua aspek kehidupan modern, Teknologi Informasi (TIK) mengubah bagaimana orang bekerja, bersosialisasi dan berkomunikasi, termasuk dalam mempengaruhi anak dalam belajar.

Plt. Kepala Pusat Kurikulum dan pembukuan, Prof Nizam mengatakan pada bidang pendidikan media sosial juga memiliki potensi untuk mendukung proses belajar mengajar dan meningkatkan mutu pembelajaran.

"Contohnya, seorang guru bisa menggunakan fasilitas media sosial (medsos) Facebook untuk menyampaikan pelajarannya," kata Prof Nizam dalam Kopi darat diskusi pendidikan di Kantor Kemendikbud, Jakarta Pusat, Rabu, 9 November 2016.

Mengajar dengan menggunakan Media sosial juga memberikan ilmu kepada murid untuk memiliki pengetahuan dan keterampilan digital yang mereka butuhkan pada abad ke-21.

"Dengan bisa mengoperasikan media sosial mereka juga belajar banyak tentang teknologi yang pastinya akan bermanfaat buat ketrampilan mereka menghadapi era globalisasi," ucap Nizam.

Meski begitu, terdapat tantangan untuk memadukan media sosial dalam bidang pendidikan, terlepas dari manfaatnya, media sosial juga memberikan dampak negatif bagi pendidikan.

"Tapi guru-guru dan murid-murid biasanya lebih banyak menggunakan medsos untuk hal administrasi dibandingkan untuk tujuan pendidikan," katanya.