Rama: Itu Semua Black Campaign

Sumber :

VIVAnews - Rama Pratama kembali menegaskan tidak terlibat dengan kasus yang menimpa Abdul Hadi Djamal. Politisi Partai Keadilan Sejahtera itu menyatakan apa yang dilakukan Hadi Djamal adalah black campaign.

"Intinya semua itu black campaign kalau tidak ada buktinya," kata Rama usai kampanye rapat umum PKS, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin 30 Maret 2009.

Abdul Hadi Djamal menyebutkan keterlibatan sejumlah nama rekan sejawatnya dalam kasus ini. Dua nama itu yakni Jhony Allen Marbun dan Rama Pratama. Abdul juga menyebutkan nama Anggito Abimanyu yang mewakili pemerintah ikut dalam pertemuan panitia anggaran pada 19 Februari 2009 di Hotel Four Season.

Rapat itu membahas mengenai rencana menaikkan dana stimulus. Sejumlah anggota Panitia Anggaran dan Departemen Keuangan hadir.

Menurut Rama, Hadi Djamal tidak dapat menegaskan keterlibatan dirinya dalam pertemuan Four Season itu. Pernyataan Hadi Djamal, lanjut Rama, juga sudah dibantah Jhonny Allen. Bahwa pertemuan Four Season tidak ada kaitannya dengan kasus yang menimpa Hadi Djamal.

"Dalam pertemuan itu saya justru mengatakan tidak menginginkan penambahan anggaran Rp 2 triliun karena akan membebani pemerintah dan rakyat. Itu yang saya katakan dalam pertemuan itu," ujar Rama yang kembali maju sebagai caleg mewakili DKI Jakarta. "Jadi intinya semua justru terbalik, fitnah."

Hadi Djamal ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi pada 2 Maret. Dia ditangkap bersama dengan pegawai Departemen Perhubungan Darmawati Dareho dan Komisaris PT Kurnia Jaya Wira Bakti, Hontjo Kurniawan. Dari tangan mereka ditemukan Rp 54,5 juta dan US$ 90 ribu.