CIV Penakluk Antartika

Sumber :

VIVAnews - Inovasi manusia untuk terus berubah ternyata tak pernah menemui batas henti.

Setelah darat, udara, dan air ditaklukan, kali ini giliran Antartika yang masuk target ekspedisi.

Adalah Concept Ice Vehicle (CIV), hasil rancangan Lotus Engineering yang rencananya jadi penakluk Antartika. Ia dirancang sebagai bagian dari proyek Moon Regan Trans Antarctic Expedition.

Tunggangan ini dilengkapi fasilitas Ice Penetrating Radar (IPR) yang mampu mendeteksi lubang es tersembunyi.

Mesin penggeraknya merupakan BMW 1150 dengan bahan bakar ramah lingkungan, E85 bio-ethanol. Dengan bobot hanya 360 kg, kendaraan ini bisa mencapai kecepatan maksimal 84 km/jam.

Berat yang terhitung ringan ini memungkinkan kendaraan ini didorong oleh kekuatan satu orang saja.

CIV dirancang agar tahan disegala kondisi Antartika yang dikenal memiliki cuaca esktrim. Diproyeksikan November 2009 mendatang, CIV sudah bisa dioperasikan untuk menaklukan Antartika seluas 3000 mil.

Namun melihat daya tahannya disegala kondisi, bukan tak mungkin CIV juga bisa digunakan pada lingkungan perkotaan.