Vino G Bastian: Kemerdekaan bagi Milenial, Harus Berkarya

Vino G Bastian Sambangi VIVA.co.id, Promo HOAX
Sumber :
  • VIVA/Dhana Kencana

VIVA – Masih dalam suasana Hari Ulang Tahun ke-73 Kemerdekaan Indonesia, aktor Vino G Bastian, turut mengungkapkan makna kemerdekaan bagi dirinya. Menurutnya, generasi muda lah yang saat ini berperan penting dalam membangun bangsa Indonesia.

Ia juga mengatakan bahwa kaum milenial saat ini, tidak boleh hanya menikmati kebebasan, ketika Indonesia telah memperoleh kemenangannya dari penjajahan. Melainkan harus turut serta menyumbangkan karya terbaik untuk negeri ini.

"Makna kemerdekaan buat saya pribadi, kita sebagai anak muda, generasi muda, harusnya mengisi semuanya dengan karya. Jangan mengharapkan enak-enaknya saja, tapi kita enggak memberikan sesuatu yang baik juga buat negara," ujarnya kepada VIVA di kawasan Jakarta Pusat, Jumat 17 Agustus 2018.

Vino yang ikut memeriahkan acara 17 Agustus dengan mengikuti lomba makan kerupuk, juga menuturkan bahwa ia telah menularkan lomba kesukaannya tersebut pada sang anak, Jizzy Pearl Bastian, yang masih berusia 5 tahun.

"Memang anak saya lagi ada lomba di rumah, lomba makan kerupuk juga. Jadi dia lomba di sana, bapaknya lomba sama Wiro Sableng. Mungkin bapaknya kalah di sini, anaknya bisa menang. Mudah-mudahan menang karena hadiahnya lumayan buat bapaknya," kata Vino sambil tertawa.

Perayaan HUT RI tahun ini memang dirasa sangat berbeda dari tahun sebelumnya. Hal itu dikarenakan Vino telah didapuk menjadi pemeran Wiro Sableng dalam film terbarunya yang akan tayang akhir bulan ini.

Berperan sebagai salah satu pahlawan asli Indonesia, Vino mengaku sangat bangga bisa mendapat tawaran tersebut. Sinetron Wiro Sableng pertama merupakan karya dari ayah kandung Vino, yakni Bastian Tito.