Far East Movement Goyang Jakarta

Far East Movement di Monas
Sumber :
  • VIVA.co.id/Danar Dono

VIVA.co.id – Panggung hiburan konser di acara hitung mundur Asian Games mengundang banjir penonton. Setelah musisi asal Korea tampil, grup Electronic Dance Music era 2010-an yang sempat lama tak terdengar, Far East Movement menarik perhatian.

Grup musik dari Los Angeles ini membuka aksinya lewat lagu Turn Up The Love. Dengan alunan upbeat dan Dj Set, penonton diajak bergoyang mengikuti irama lagu dance tersebut. Suasana menjadi seru karena banyak penonton yang ikut bergoyang.

"Make Some Noise Jakarta," seru salah satu Dj Far East Movement di atas panggung d Monumen Nasional, Jumat malam, 18 Agustus 2017.

Di lagu kedua, Far East Movement langsung menggebrak dengan lagunya yang sempat sangat hits di era 2010-an, Like a G6. Para penonton dewasa yang mengetahui lagu tersebut langsung ikut bersorak dan bergoyang.

Di akhir penampilan, vokalis Far East Movement, J-Splif sempat mengucapkan selamat hari kemerdekaan untuk Indonesia. Dan sedikit berbahasa Indonesia.

"Happy Independence Day Yo! Terima kasih," katanya. (mus)