Valentino Rossi yang Mulai Sadar Diri

Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi
Sumber :
  • instagram.com/valeyellow46

VIVA – Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, perlahan mulai menyadari kemampuannya bersaing di atas lintasan mulai menurun. Rossi merasa, faktor usia telah membuat kemampuan dan sensitivitasnya dalam mengendalikan motor sudah tak lagi di level tertinggi.

Maka dari itu, Rossi mulai merasa rela tempatnya diambil pembalap yang lebih muda, Fabio Quartararo, di musim 2021 mendatang. Bagi Rossi, apa yang terjadi sekarang merupakan konsekuensi dari kariernya.

Kian meredup, dan Rossi menyadari sudah seharusnya berpisah dengan tim pabrikan yang kerap jadi sorotan.

"Dari satu sisi, memang situasi yang sulit bagi saya. Seperti yang dikatakan oleh Lin Jarvis, saya tahu sudah ada konsekuensi yang menunggu. Kini, konsekuensi itu datang, harus berpisah dengan tim pabrikan," kata Rossi dilansir Crash.

"Namun, saya sudah tak lagi kompetitif dan harus rela tak melanjutkan kerja sama dengan tim pabrikan," lanjutnya.

Rossi menyatakan rela gabung dengan tim satelit Yamaha. Tapi, bukan tim VR46 bentukannya, karena merasa tak cocok.

Tim Petronas, menurut The Doctor, jadi opsi terbaik. Sebab, mereka memiliki sumber daya yang cukup untuk mendukung Rossi.

"Mereka punya uang, serius, tim yang tertata rapi. Masih muda, memang. Tapi mereka bisa berkembang. Bagi saya, terutama, penting melanjutkan karier dengan M1. Apalagi, tak mudah bagi pembalap seusia saya ganti tim pabrikan dengan motor baru," terang Rossi.