Sempat Dilarikan ke RS, Lorenzo Tetap Beraksi Besok

Pembalap MotoGP Jorge Lorenzo.
Sumber :

VIVA.co.id – Kecelakaan hebat dialami oleh pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, dalam sesi latihan bebas ketiga (FP3) MotoGP Jepang. Lorenzo terpental dari motornya saat mengaspal di sirkuit Motegi, Sabtu pagi tadi WIB, 15 Oktober 2016.

Insiden bermula kala Lorenzo berniat melewati tikungan kedua pada putaran terakhir balapan. Saat itu, Lorenzo menurunkan transmisi dan melambatkan laju motornya. Tiba-tiba, motor Lorenzo berhenti. Spontan, badan X-Fuera (julukan Lorenzo) terpental.

Lorenzo mendarat dengan kaki kanannya. Dia sempat mengerang kesakitan dengan memegangi kaki kanannya tersebut. Kemudian, Lorenzo juga mengeluh sakit di tumit serta bahu kirinya.

Tim medis mendekati Lorenzo dan mengangkutnya keluar lintasan dengan kursi roda. Dia dibawa ke rumah sakit dengan menggunakan helikopter.

Selama berada di rumah sakit, dilansir Motor Sport, Lorenzo menjalani pemeriksaan menyeluruh. Hasilnya, tak ditemukan retak atau patah di tulang Lorenzo.

Kubu Yamaha mengonfirmasikan bahwa Lorenzo cukup fit untuk turun di balapan besok.