Pamor Formula E Diprediksi Bakal Melebihi Formula 1

Ajang balap Formula E
Sumber :
  • REUTERS/Tyrone Siu

VIVA – Selama ini ajang balap Formula One (F1) dikenal sebagai balap mobil paling populer di dunia. Sedangkan ajang balap Formula E pamornya masih ada di bawah F1.

Namun, komentar mengejutkan datang dari pemilik tim DS Virgin Racing, Sir Richard Branson. Miliarder asal Inggris ini yakin, suatu saat nanti pamor Formula E bisa melebihi F1.

"Formula E sangat mengasyikkan. Ini berkembang dengan sangat cepat, setiap musim mereka membawa inisiatif baru," kata Branson seperti dilansir Crash.

"Saya berani meramalkan, 10 tahun lagi jika Formula 1 tetap seperti ini, Formula E akan menyusul pamor mereka," lanjutnya.

Formula E menggunakan listrik sebagai bahan bakar mobil yang mengikuti balapan. Branson menilai Formula E telah menggunakan sumber energi yang bersih dan menjawab persepsi buruk mengenai listrik.

"Formula E telah melakukan banyak hal dalam meningkatkan kesadaran mengenai berbagai hal, seperti perubahan iklim. Kami berada dalam posisi menginspirasi fans balap mobil dan juga pemerintah, untuk ambil bagian dalam perubahan iklim," ucapnya.