Sempat Terkendala, BCA Mobile Sudah Dapat Diakses Kembali

PT Bank Central Asia Tbk (BCA)
Sumber :

VIVA – Sejumlah pelanggan BCA masih mengeluhkan kesulitan mengakses mobile banking. Mobile banking BCA atau yang biasa disebut BCA Mobile tidak dapat diakses sejak kemarin malam sampai saat ini, Selasa 3 Desember 2019. 

Jangan Kaget! Mulai 5 Juli 2024 Tarik Tunai Via EDC BCA Kena Biaya Rp 4.000

"M-Banking #BCA error dari semalam... Panic attack," cuit akun twitter @amed-jow.

Ketika VIVAnews mencoba mengakses BCA Mobile memang terjadi kendala untuk melakukan transaksi. Lampu indikator BCA Mobile cukup lama berwarna merah sebelum akhirnya berubah menjadi warna hijau, tanda bahwa pengguna bisa melakukan transaksi online

BCA Fasilitasi UMKM dengan Workshop hingga Sertifikasi Halal Gratis

Customer Service BCA, Isma, ketika dihubungi VIVAnews, mengakui memang ada kendala di jaringan BCA. Meski begitu dia meminta nasabah BCA untuk terus mengakses BCA Mobile secara berkala. 

"Kendala mobile banking tidak perlu khawatir, memang ada kendala dari jaringan kami. Kami minta Anda lakukan cek berkala, untuk mengakses disarankan tidak menggunakan wifi tapi dengan jaringan internet ponsel," kata Isma. 

Top Trending: 10 Jenderal Lulusan Akpol 1996, Pemilik BCA Jadi Nasabah BRI, Keluarga Vina Diteror

Dia mengatakan pihak BCA sedang melakukan perbaikan jaringan dan semoga nasabah bisa kembali melakukan transaksi.  

"Silakan dicoba m-banking-nya secara berkala apa sudah diperbaiki dan bisa bertransaksi kembali," ujarnya.

Sebelumnya, akun resmi Twitter BCA mencuitkan permohonan maaf atas terjadinya kendala akses BCA Mobile.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya, kami informasikan saat ini sedang terjadi kendala akses BCA Mobile dan saat ini sedang dalam penanganan pihak terkait. Mohon kesediaan bapak/ibu pelanggan mencoba akses secara berkala," ujar akun @HaloBCA. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya