Menko Luhut Minta Anak Muda Tak Asal Kritik Pemerintah

 Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman (Menko Maritim), Luhut Binsar Pandjaitan
Sumber :
  • VIVA / Adi Suparman (Bandung)

VIVA – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut B. Pandjaitan meminta anak-anak muda mengetahui lebih jelas apa yang sedang dilakukan pemerintah selama ini. Sehingga, anak muda diharapkan tak asal mengkritik kebijakan pemerintah.

Prabowo Bicara soal Demokrasi: Kritik Itu Harus dan Boleh, Namun yang Objektif

Hal tersebut disampaikan Luhut saat memberikan kuliah umum virtual kepada Indonesia Millenial & Generasi Z, pada Jumat 5 Juni 2020. Kuliah umum ini bertema "Menjadikan Indonesia sebagai Epicentrum Global Value Chains". 

Luhut mengatakan saat ini pemerintah sedang fokus terhadap penanganan dan dampak dari pandemi covid-19. Pemerintah pun mengaku telah kerja secara total guna mengendalikan dan memulihkan ekonomi Indonesia.

Prabowo Subianto Bicara Ada Partai Oposisi: Perlu, Untuk Check and Balance

Menurut dia, ada enam sektor pendorong utama pertumbuhan ekonomi Indonesia yang mengalami perlambatan akibat dampak virus corona. Sektor itu berkontribusi sebesar 69 persen dari total Produk Domestik Bruto Indonesia pada kuartal I-2020. 

“Nah ini membuat ekonomi kita itu mau tidak mau mengalami goncangan," kata Luhut.

Disomasi Akibat Komen Negatif, Netizen yang Fitnah Sarwendah dan Betrand Peto Akhirnya Minta Maaf

Meski demikian, Luhut mengatakan bahwa ekonomi Indonesia masih resilient diantara ekonomi negara lainnya, dan hal itu diakui oleh Bank Dunia. Bahkan, saat ini ekonomi Indonesia sudah mulai membaik namun masih belum sempurna.

"Banyak indikasi yang sudah membuat membaik, apakah kita sudah sempurna ya belumlah, tapi kalau kita dibilang tidak mengerjakan dengan benar, market itu yang akan membaca,” tegasnya.

Kasus Covid-19

Ganjar Pranowo,Presiden Jokowi, & Megawati Soekarnoputri di Rakernas PDIP.

Megawati Kritik Pemerintah, Begini Respons Jokowi

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) angkat bicara soal kritik yang disampaikan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri terhadap pemerintah saat Rakernas V PD

img_title
VIVA.co.id
27 Mei 2024