KPK Geledah Kantor Menpora

Aksi Terjun Payung Dukung KPK
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro

VIVAnews- Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor Kementerian Pemuda dan Olah Raga. Penggeledahan itu untuk mencari bukti lain terkait penangkapan Sekretaris Kemenpora Wahid Muharram yang diduga menerima suap sebesar Rp2 miliar, terkait proyek wisma atlet untuk SEA Games Palembang.

Menurut informasi yang dihimpun VIVAnews, penggeledahan itu mulai pukul 08.00 WIB, Jumat 22 April 2011 dan masih berlangsung. Penggeledahan itu merupakan lanjutan dari penggeledahan semalam sesudah penangkapan Wahid dan dua orang lain, yaitu pengusaha berinisial MIU dan perantara berinisial R. Semalam KPK juga menggeledah kantor R yang berlokasi di Jl Warung Buncit, Jakarta Selatan.

Vokasi Industri Kemenperin Buka Pendaftaran Sampai 31 Mei

"Setelah ditangkap, kami langsung melakukan penggeledahan" ujar sumber VIVAnews di Jakarta, Jumat, 22 April 2011.

Dalam penangkapan itu, KPK mengamankan sejumlah dokuman dan dua unit mobil, yaitu satu unit mobil Honda CRV bernomor B 2717 NT milik MIU dan Toyota Vellfire putih bernomor B 8173 GD milik R.

Penyidik KPK sendiri masih memeriksa Wahid, MIU, dan R. Namun status ketiganya masih terperiksa. "Mereka masih diperiksa di KPK, kita mempunyai waktu 1 x 24 jam" ujar Juru Bicara KPK Johan Budi kepada VIVAnews.

Chandrika Chika

Viral Obrolan Lawas Billy Syahputra dengan Chandrika Chika, Ibunya Singgung Soal Narkoba

Saat itu ibunda Chandrika Chika berharap putrinya bisa lebih selektif dalam memilih teman pergaulan. Sebab berdasarkan penuturan Chika, dia ingin masuk ke semua pergaulan

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024