Pemerintah Bentuk Tim Terpadu Soal TKI

Presiden SBY pidato soal kasus Century dan Bibit-Chandra
Sumber :
  • Biro Pers Istana Presiden/Abror Rizki

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengungkapkan, untuk memantau kondisi dan kehidupan tenaga kerja Indonesia (TKI) di luar negeri, pemerintah telah membentuk Tim Terpadu yang diketuai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi.

"Tugasnya, yaitu untuk mengevaluasi seluruh tenaga kerja kita di seluruh negara," tuturnya saat jumpa pers di Kantor Kepresidenan Jakarta, Kamis 23 Juni 2011.

Presiden Yudhoyono menuturkan, saat ini, tim tersebut sedang bekerja dan akan segera melaporkan hasil evaluasi tersebut. "Hasilnya, nanti membuat kebijakan nasional mengenai pengiriman pekerja ke luar negeri," ujar SBY.

Sementara itu, mengenai pengiriman TKI ke Arab Saudi, kata Yudhoyono, sejak 1 Januari 2011 pemerintah sudah mengeluarkan semi moratorium atau penghentian sementara pengiriman TKI.

Viral! Warung Kelontong di Spanyol Mirip di Indonesia, Netizen: Ini Mah Warung Madura

Seperti diketahui, Arab Saudi telah memancung TKI, Ruyati binti Satubi. Aksi tersebut, menuai protes dari berbagai kalangan di dalam negeri. (sj)

Hard Gumay

Ramal Sandra Dewi dan Harvey Moeis, Hard Gumay: Pokoknya Selesai

Terhadap perkembangan kasus korupsi tersebut, Hard Gumay memprediksi bahwa kisah Sandra Dewi dan Harvey Moeis akan selesai. Meskipun dia tidak menjelaskan secara rinci.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024