Kasus Upah Pungut di Subang

Hari ini, Bekas Kepala Dinas Diperiksa

VIVAnews - Mantan Kepala Dinas Pendapatan Daerah Subang, Agus Muharrom akan diperiksa Kejaksaan Negeri (Kejari) Subang sebagai tersangka kasus upah pungut, Senin 2 Pebruari 2009. Pemeriksaan ini dilakukan untuk kedua kalinya.

“Kapanpun saya siap diperiksa Kejari,” kata Agus.

Agus mengatakan pada pemanggilan sebelumnya tidak datang karena tidak menerima surat panggilan dari kejaksaan.

Agug  mengatakan mengetahui dirinya ditetapkan tersangka dalam kasus upah pungut setelah menerima surat panggilan terakhir, nomor SP-18/02.27/Fd.1/01/2009 yang diterima Rabu 28 Januari 2009.

Agus akan diperiksa di Kejaksaan Negeri Subang Jalan Mayjen Sutoyo pukul 10.00. Dia akan didampingi Pengacaranya, Zudirman.

Agus diduga ikut andil dalam proses penerbitan SK Bupati Subang No 973/Kep-604-Dispenda/2005 tentang pembagian jatah dana upah pungut.

Dalam kasus yang sama, Kejari telah menetapkan Bupati Subang, Eep Hidayat sebagai tersangka. Dari hasil pemeriksaan tim penyidik, Eep Hidayat diduga mengantongi Rp 3,4 miliar, sementara Agus Muharram Rp1,080 miliar.

Laporan: Inin Nastain | Subang

Kiamat Diprediksi Ilmuwan Bakal terjadi Tahun 2026, Ini Penjelasannya
Dampak Gempa Garut, Rumah-rumah di Tasikmalaya Mengalami Kerusakan

Gempa Guncang Garut, Rumah-rumah di Tasikmalaya Mengalami Kerusakan

Gempa Magnitudo 6,5 Guncang Garut, Rumah-rumah di Tasikmalaya Mengalami Kerusakan

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024