Seleksi Pimpinan KPK

Aryanto Sutadi: Korupsi Itu Ibarat Rayap

Aryanto Sutadi Di Wawancara Calon KPK
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVAnews - Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi, Aryanto Sutadi, menyatakan bahwa tugas KPK pada pemberantasan korupsi tidak hanya terfokus pada menangkap pelaku. Tapi juga pengembalian keuangan negara. Namun KPK belum berhasil.

"Meski KPK punya kewenangan tinggi tapi sampai sekarang belum efektif. KPK belum mampu menindak kejahatan tinggi dan terkesan tebang pilih," ujar Aryanto dalam diskusi Fraksi PAN bertajuk 'KPK baru, Indonesia baru' di DPR RI, Jakarta, Kamis 17 November 2011.

"Sampai sekarang korupsi di Indonesia masih merajalela. Skala kecil maupun besar, baik di pusat maupun daerah."

KPK selama ini, lanjut Aryanto, masih menindak pelaku korupsi yang kecil-kecil. Bagaimana bisa berantas itu semua. Sebab KPK juga terlalu kecil dibandingkan wilayah pemberantasan korupsi yang begitu besar.

"Korupsi itu kalau saya ibaratkan seperti rayap. Kalau dibiarkan terus maka akan memakan semua yang ada dengan cepat dan kalau begitu Indonesia bisa runtuh. Maka harus ada prioritas," kata Aryanto.

Oleh karena itu,  pemberantasan korupsi harus dilakukan lebih efektif, dan tidak bisa hanya pada satu lembaga.

Strategi pemberantasan korupsi, menurut Aryanto, mesti melibatkan semua unsur. Sasaran pemberantasan korupsi juga mesti cenderung kepada perbaikan sistem dan pengembalian hasil korupsi.

"KPK harus mampu koordinir semua instansi secara simultan. Pengambilalihan kasus harus tetap melibatkan polisi dan jaksa dan fokus pada kejahatan yang besar," kata Aryanto. (umi)

Belum Kepikiran Nikah, Ternyata Ini Kriteria Pria Idaman Ghea Indrawari
Media Gathering PUBG Mobile

Esports: PUBG Mobile Sukses Gelar Turnamen Komunitas hingga Influencer selama Ramadhan

Selama Bulan Suci Ramadhan 2024 yang baru saja berlalu, pecinta Esport dan gamers disuguhkan berbagai kegiatan oleh PUBG Mobile.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024