Semen Baturaja Bangun Pabrik di Sumatera

Tumpukan semen di sebuah gudang di Jakarta
Sumber :
  • richarddetrich.files

VIVAnews - PT Semen Baturaja akan membangun pabrik semen baru di wilayah Sumatera dengan kapasitas mencapai 1,5 juta ton per tahun. Pabrik semen ini direncanakan mulai beroperasi pada 2015.

Direktur Utama Semen Baturaja, Pamuja Raharjo, menjelaskan untuk membangun pabrik baru ini, Semen Baturaja membutuhkan dana sebesar Rp2,5 triliun.

"Persiapan mulai tahun ini, tahun depan sudah mulai konstruksi dan selesai pada 2015," kata Pamuja di sela rapat pimpinan BUMN di Jakarta, Selasa 24 Januari 2012.

Ia belum bersedia memberitahu di mana letak persis pabrik semen baru itu akan dibangun. Namun, yang pasti akan terletak di Pulau Sumatera. Jika pabrik ini selesai dibangun, kapasitas produksi Semen Baturaja naik dari 2 juta ton menjadi 3,5 juta ton.

Untuk pendanaannya sendiri, dia melanjutkan, akan diambil dari equity, bisa pinjaman ataupun dari hasil penawaran saham perdana (initial public offering/IPO). Saat ini, komposisi pendanaan masih dalam perhitungan manajemen. "Kami juga sedang melakukan penjajakan dengan banyak bank," katanya.

Menurut dia, kinerja Semen Baturaja cukup bagus pada 2011. Penjualan semen mencapai 1,25 juta ton atau senilai Rp1,05 triliun. Sementara itu, laba tercatat Rp250 miliar.

"Untuk 2012, target produksi 1,3 juta ton dengan pendapatan Rp1,1 triliun dan target laba Rp285 miliar," katanya. (art)

Timnas Indonesia Berpeluang Diperkuat 3 Pemain Naturalisasi Terbaru di Kualifikasi Piala Dunia 2025
Mahalini

Intip Kecantikan Mahalini yang Dibalut Berlian Saat Akad Nikah

Pada saat akad nikah, Mahalini mengenakan kalung berlian spektakuler dengan deretan oval diamond dan tambahan detail berlian baguette.

img_title
VIVA.co.id
12 Mei 2024