'Blink-182' Bersatu Lagi

VIVAnews - Tampilnya 'Blink-182' di ajang Grammy Awards, Los Angeles, sekaligus mendeklarasikan bersatunya trio Tom DeLonge, Mark Hoppus, dan Travis Barker. Pentolan band Tom DeLonge dan Mark Hoppus kembali akur.

Titik tolak itu rukunnya anak-anak 'Blink-182' itu terjadi lantaran Travis Barker, sang penabuh drum, hampir tewas dalam sebuah kecelakaan pesawat tahun lalu. Sebelumnya, mereka terlibat perang, saling lempar pernyataan pedas dan menjelek-jelekkan.

'Blink-182' maju ke panggung untuk mengumumkan kelompok band 'Coldplay' sebagai jawara kategori Best Rock Album. Usai menjalankan tugasnya di Grammy, penabuh drum, Travis Barker buka mulut. "Kita dulu main musik bersama, dan sekarang kami putuskan untuk bermain musik bersama kembali."

Langsung saja, Hoppus menyahut dengan berteriak, "Blink-182 telah kembali!" Demikian VIVAnews kutip dari Contact Music, Selasa 10 Februari 2009.

DeLonge sebelumnya sudah mengkonfirmasi mereka bakal satu panggung di ajang Grammy. Kabar reunian band yang hiatus sejak 2005 itu sudah lama beredar. Namun baru kali ini ketiganya angkat bicara secara langsung di hadapan khalayak ramai.

Band ini berdiri 1992 silam dan bubar lima tahun lalu. 'Blink-182' terakhir naik panggung bersama Desember 2004 silam. Awal tahun 2005 mereka resmi mengumumkan hiatus. Tanpa kepastian kapan akan kembali bersama lagi.

Hoppus dan Barker membentuk band +44. Sedangkan Tom DeLonge sukses menggawangi 'Angels & Airwaves', yang akhir tahun lalu mampir ke Jakarta, dan sukses menggelar konsernya.

Kasus Mayat Bayi di Tanah Abang, Kedua Pelaku Terancam 15 Tahun Penjara
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono

Heru Budi Sebut Penonaktifan NIK KTP Warga Jakarta untuk Cegah Kriminalitas Perbankan

Penonaktifan Nomor Induk Kependudukan (NIK) warga yang sudah tak berdomisili di Jakarta dinilai punya manfaat.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024