Hindes Bantah Sengaja Jatuh Demi Medali Emas

Pembalap sepeda lintasan Inggris Raya, Philip Hindes
Sumber :
  • REUTERS/Cathal McNaughton

VIVAnews – Pembalap sepeda lintasan Inggris Raya, Philip Hindes, dikabarkan telah mengungkapkan kesengajaan menjatuhkan diri demi meraih medali emas. Namun, Persatuan Balap Sepeda Inggris (BC) mengklaim pernyataan Hindes tersebut telah disalahartikan.

Insiden terjadi di partai final balap sepeda lintasan Olimpiade London 2012 antara Inggris Raya dan Prancis di Velodrome, Kamis kemarin. Sesaat setelah start, Hindes yang satu tim dengan Sir Chris Hoy dan Jason Kenny, kehilangan kendali lantaran ban sepedanya mengalami selip.

Hindes pun jatuh ke trek di tikungan pertama dan disalip kedua rekannya. Ofisial pertandingan kemudian menghentikan balapan untuk mengulang start. Hasilnya, tim tuan rumah berhasil menyabet medali emas setelah memenangi balapan final ulangan Olimpiade Beijing 2008 tersebut.

“Jika memulai balapan dengan buruk, kami harus mengalami kecelakaan agar start diulang. Saya mengalami kecelakaan dan melakukannya agar start diulang. Jadi, itu sudah direncanakan,” ujar Hindes seusai balapan seperti dilansir Guardian, Jumat 3 Agustus 2012.

Menanggapi pernyataan Hindes tersebut, BC mengklarifikasi bahwa telah terjadi kesalahan penerjemahan bahasa. Sebab, pembalap kelahiran Jerman itu memang belum terlalu fasih berbicara Bahasa Inggris.

Persatuan Balap Sepeda Internasional (ICU) juga memastikan kemenangan tim Inggris Raya tidak perlu diragukan. Dalam konferensi pers resmi, Hindes akhirnya meluruskan pernyataan sebelumnya yang cukup mencengangkan tersebut.

“Tidak. Saya hanya melewati garis start dan kehilangan kendali, lalu terjatuh. Ban belakang sepeda saya mengalami selip, sehingga sulit untuk mengendalikan sepeda lagi,” tutur pembalap 19 tahun itu. (one)

Sang Rival Pecahkan Rekor Usain Bolt
Pelepasan kontingen Olimpiade 2016 di kantor KOI

Kontingen Olimpiade Indonesia Bertolak ke Brasil Sore Ini

Ada 28 atlet dari 7 cabang olahraga yang terbang ke Rio de Janeiro.

img_title
VIVA.co.id
27 Juli 2016