Banjir Landa Jakarta, Berapa Kerugian PT KAI

Kereta di DIPO KRL Depok
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVAnews – Hampir seluruh kegiatan bisnis mati suri saat musibah banjir menutup beberapa titik di Jakarta. Bukan saja perkantoran yang menghentikan seluruh kegiatan, beberapa pusat perbelanjaan juga tak beroperasi, demikian juga dengan sarana transportasi umum.

Jokowi Beri Tugas Baru ke Luhut Urus Sumber Daya Air Nasional

Salah satunya kereta api dibawah naungan PT KAI. Deputi I Executive Vice President (EVP) PT KAI Daop 1 Jakarta Bidang Teknis dan Operasi, Dwiyana, mengungkapkan bahwa penurunan  penumpang mencapai angka 55 persen.

"Kami loss penumpang hingga 55 persen, dari 180 total perjalanan yang batal," kata Dwiyana saat ditemui di Stasiun Gambir Jakarta. 180 jalur yang dibatalkan ini meliputi 137 kereta api computer line, 30 kereta barang dan sisanya kereta penumpang kelas ekonomi tujuan Rangkas Bitung.

Transaksi harian yang rata-rata mencapai 400 ribu, menurun signifikan hingga hanya 200 ribu, karena pembatalan beberapa jalur kereta api akibat banjir sejak Kamis lalu.

"Kami melihatnya bukan untung rugi karena ini lebih karena musibah," ujar Dwiyana. Sedangkan untuk proses perbaikan, PT KAI mengaku telah melakukan perbaikan pada sistem persinyalan, suplai gardu listrik, hingga trek jalur kereta api. Mengenai berapa nominal biaya yang akan dikeluarkan PT KAI, Dwiyana enggan membeberkan."Biayanya nanti dulu, karena kami melihatnya sebagai bencana bukan kerugian," tegasnya.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Bintoro di TKP Polisi Bunuh Diri

Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Tewasnya Anggota Polresta Manado di Mampang Jakarta Selatan

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro, mengaku saat ini pihaknya sudah melakukan pemeriksaan 13 orang atas tewasnya anggota Satlantas Polresta Manado.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024