Metallica Jadi Band Pengiring Pernikahan?

Metallica
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVAlife
BNPB: Hujan Ekstrem Diprediksi Terjadi hingga 20 Mei, Warga Sumbar Harus Waspada
- Kedatangan Metallica pernah menggemparkan Indonesia. Penggemar mereka dari penjuru daerah rela jauh-jauh datang ke Jakarta untuk menyaksikan penampilan
band heavy metal
KPK Tetapkan 3 Tersangka Kasus Korupsi Pengadaan Lahan HGU di PTPN XI
asal Amerika itu. Ikut berseru dan berlompatan dengan iringan musik cadas.

Jadi Sorotan Dunia, Intip Fakta-fakta Rekam Jejak 'Udara' Boeing

Namun pernahkah membayangkan, Metallica menjadi
band pengiring pernikahan? Hentakan musik mereka berubah menjadi lagu penuh romansa nan syahdu. Rasanya mustahil. Namun ternyata, justru itulah yang diinginkan James Hetfield dkk.

Mengutip laman Female First, Metallica tak menolak jika mereka disewa untuk menjadi band pengiring pernikahan. Sayangnya, sejauh ini kesempatan itu tak pernah datang. Lagipula, James menuturkan, ada dua masalah yang akan datang jika mereka diminta memainkan lagu mellow dalam pernikahan.

“Pertama kami tidak punya teman yang meminta menyanyi di pernikahan. Kedua, setiap orang bercerai bukan?” ujarnya.

Selama 32 tahun kariernya, Metallica memang telah menelurkan banyak album. Namun, tak semua lagu di album itu pernah mereka bawa untuk dinyanyikan secara live di atas panggung konser. Kirk menyebutkan, setidaknya ada delapan sampai sepuluh lagu yang belum dicoba.

“Kami belum memainkan The Frayed Ends of Sanity, Load, dan Reload,” sang gitaris menyebutkan. Tak seperti Master of Puppets yang selalu mereka mainkan hampir di setiap konser.

Lagu tak biasa pertama yang akhirnya berani mereka mainkan adalah Dyers Eve. Itu pun karena desakan Robert Trujillo, sang basis. Sepertinya, sama dengan lagu-lagu itu, musik pengiring pernikahan juga bukan hal yang Metallica kuasai. Lagipula, tak terbayang rasanya menikah dengan panggung ala rockstar. (adi)
Pihak yang ajukan amicus curae kepada sidang Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Daftar yang Jadi Sahabat Pengadilan di Sidang Korupsi Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Pengadilan Tipikor pada PN Jakarta Pusat masih terus melanjutkan sidang korupsi mantan Direktur Utama (Dirut) PT Pertamina Karen Agustiawan. Kini, sidang tersebut justru.

img_title
VIVA.co.id
14 Mei 2024