Bursa RI Hari Ini Cermati Dua Faktor

Panel Perdagangan Saham di BEI
Sumber :
  • Reuters
VIVAnews - Indeks harga saham gabungan di Bursa Efek Indonesia diprediksi akan mengacu dua faktor dalam pergerakannya akhir pekan ini, Jumat 4 Oktober 2013. Yakni, eksternal dan domestk.

IHSG berhasil melanjutkan penguatan dua hari terakhir pada penutupan perdagangan kemarin, Kamis 3 Oktober 2013, karena naik 31,04 poin atu 0,70 persen ke level 4.418,64.

Menurut analis PT MNC Securities, Edwin Sebayang, faktor ekstenal seperti kejatuhan tajam Dow Jones sebesar 136,66 poin atau 0,9 persen ke level 14.996,48 semalam akan dicermati pelaku pasar domestik hari ini.

"Dow turun akibat pernyataan Presiden Barack Obama yang kembali menegaskan belum dapat menerima permintaan Partai Republik sebagai pertukaran kembali beroperasinya roda pemerintahan yang telah 'partly shutdown' dihari ketiga," ujarnya kepada VIVAnews

Sedangkan dari dalam negeri, kata Edwin, penyelenggaraan sidang APEC dan euphoria seolah-olah terjadinya 'perbaikan' data ekonomi Indonesia, serta perkembangan kasus korupsi dan bobroknya perilaku pejabat publik Indonesia juga disorot pemodal di BEI. "IHSG Jumat akan bergerak di kisaran 4.375 - 4.439," jelasnya.

Rekomendasi

Sementara itu, Edwin menyarakan agar para investor membeli saham-saham berkapitasi pasar besar (blue chips).

Saham tersebut, seperti PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG), PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), PT Jasa Marga Tbk (JSMR), PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), dan PT Kalbe Farma Tbk (KLBF).
OIKN Fasilitasi Ritual Adat Dayak dan Paser, Minta Restu Pembangunan IKN

Menurutnya, faktor valuasi yang masih murah dan ekspektasi laporan keuangan emiten tersebut yang tetap kuat hingga akhir 2013 menjadi pertimbangan diburunya saham-saham blue chips
Kronologi Bus Rombongan SMK Terguling di Ciater Subang

"Dari sisi teknis, juga mengindikasikan adanya bullish continuation dan bullish reversal yang merekomendasi buy terhadap saham-saham tersebut," tutur Edwin. (ren)
3 Kloter Jemaah Haji 2024 Terbang Perdana ke Tanah Suci pada Minggu 12 Mei
Workshop di Timika

Meningkatkan Literasi Digital di Wilayah Timur, Langkah Menuju Pendidikan Merata

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) mendorong pelaksanaan workshop daring yang berfokus pada pelatihan Literasi Digital di sektor pendidikan.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024