Enam Unjuk Rasa Jelang Pemilu

VIVAnews - Tiada hari tanpa unjuk rasa. Informasi Traffic Managemen Center Kepolisian Daerah Metro Jaya mencatat, sedikitnya lima unjuk rasa digelar di Ibu Kota, Rabu 8 April 2009.

Pertama, sekitar pukul 09.00, aksi digelar Forum Komunikasi Karyawan PT Inkosindo Sukses di depan Istana Negara Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Kedua, sekitar pukul 10.00, Sukarelawan Perjuangan Rakyat untuk Pembebasan Tanah Air (SPARTAN) akan berunjuk rasa di kantor Komisi Pemilihan Umum Pusat di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat.

Pada jam yang sama, aksi ketiga digelar Gerakan Masyarakat Peduli Tapanuli Utara (GEMAPTAPUT) di depan kantor Menteri Dalam Negeri.

Sekitar pukul 11.00, aksi keempat digelar Gerakan Anti Politisi Busuk di kawasan Bunderan Hotel Indonesia. Terakhir, pada jam yang sama Forum Betawai Rembug akan berunjuk rasa di depan Kantor KPUD DKI Jakarta Jalan Budi Kemuliaan, Jakarta Pusat.

Satu aksi unjuk rasa juga digelar di wilayah Depok. Aksi protes yang dilakukan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) ini akan berlangsung di Kantor Wali Kota Depok dan di Kantor KPUD Kota Depok mulai pukul 14.00.

Ajak Netizen Pakai Medsos untuk Hal Positif, Aurelie Moeremans: Aku Banyak Banget Dapet Kerjaan
Wasekjen PDI Perjuangan, Utut Hadianto di DPP PKS

Kapan Megawati dan Prabowo Subianto Bertemu? Hanya Puan dan Hasto yang Tahu

Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto, enggan berspekulasi soal belum juga terealisasinya pertemuan Presiden terpilih Prabowo Subianto dengan Megawati Soekarnoputri

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024