Jelang Ramadan, Lima Pesawat Ajukan Penerbangan Tambahan

Industri Penerbangan
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
- Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Djoko Murjatmodjo, mengumumkan bahwa menjelang Ramadan dan Lebaran tahun ini terdapat lima maskapai penerbangan yang mengajukan
extra flight
(penerbangan tambahan) dengan 28 rute.


"Posisi 3 Juni sudah ada lima
airlines
yang mengajukan. Di antaranya Lion Air, Sriwijaya Air, Garuda Indonesia, Indonesia Air Asia, dan Nam Air," ujarnya di Milenium Hotel, Rabu 4 Juni 2014.


Dia menjelaskan, periode tersebut akan berlangsung selama 21 Juli sampai 5 Agustus 2014 atau H-7 sampai H+7 selama Lebaran. Namun, dia enggan menjabarkan 28 rute tersebut.


Djoko mengatakan, Kementerian Perhubungan siap untuk mencukupi kapasitas dan mengantisipasi lonjakan penumpang selama edisi Ramadan dan Lebaran.


"Pada umumnya siap, kapasitas mencukupi, antisipasi kelonjakan teman-teman maskapai bisa ajukan
extra flight
," tuturnya.


Dia menambahkan, pada tahun ini, pertumbuhan pengajuan
extra flight
mengalami peningkatan sebesar 10 persen dari tahun lalu. "Kurang lebih hampir sama dengan tahun lalu," tambahnya.


Selain itu, dia menuturkan, terjadi penambahan frekuensi sebesar 13 persen. (asp)

IAPI Selenggarakan Pengambilan Sumpah dan Janji Profesi Akuntan Publik
Ketua Olimpiade Indonesia, KOI (NOC) Raja Sapta Oktohari

Raja Sapta Oktohari yakin Timnas Indonesia U-23 Lolos Olimpiade 2024 meski Dikalahkan Uzbekistan

Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari masih optimistis Timnas Indonesia U-23 lolos ke Olimpiade Paris 2024, meski dikalahkan Uzbekista

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024