Krisis Partai Golkar

DPD Lampung: Surat ke Kalla untuk Antisipasi

VIVAnews – Surat yang dibuat 25 ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya kepada Ketua Umum Partai Golkar, Jusuf Kalla, bertujuan untuk mengantisipasi bila kelak penggalangan koalisi partai untuk mengusung Kalla menjadi presiden gagal di tengah jalan.

“Kan Golkar sudah usung calon presiden. Nah, surat itu sebagai saran agar partai mengantisipasi bila nanti ternyata yang dibutuhkan di koalisi bukan calon presiden, tetapi wakil presiden,” kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Lampung, Alzier Dianis Thabrani, Selasa 28 April 2009.

Ada enam nama kader Partai Golkar yang telah disiapkan 25 DPD tingkat I Partai Golkar. Mereka adalah Aburizal Bakrie, Sri Sultan Hamengku Buwono X, Agung Laksono, Fadel Muhammad, Akbar Tanjung dan Surya Paloh.

Bagi Alzier surat yang dilayangkan 25 petinggi partai tingkat daerah kepada Kalla sah-sah saja dilakukan. Sebab, kata dia, tujuan utama pengiriman surat itu ialah untuk memberi saran dan usulan kepada pimpinan partai agar memikirkan dengan cermat berbagai resiko politik.

“Itu saran supaya nanti Kalla bicara berdasarkan usulan. Biar juga nanti tidak dianggap seenaknya sendiri membuat keputusan,” kata dia.

Alzier juga mengatakan aksi 25 ketua DPD itu bukan untuk membangkang Kalla sebagai Ketua Umum Partai Golkar. “Bukan pembangkangan, karena semua keputusan tetap ada pada dia,” kata Alzier.

Jadwal Mobil SIM Keliling Jakarta dan Tangsel Minggu 28 April 2024
Ilustrasi menulis

Wow, Siswa SMP Negeri 255 Jakarta Masuk Nominasi Terbaik Kompetisi Menulis Surat untuk Presiden

Selain menulis surat untuk Presiden, kompetisi bertaj “NyalaKreatif” meliputi Kompetisi Website Literasi, Menulis Quote, Foto, Konten “Master Teacher,” Video Tari Kreasi.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024