Prabowo: Gerindra Ditakuti Para Pemimpin

VIVAnews - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan bahwa partainya ditakuti para pemimpin. Hal ini karena Gerindra yang mengusung kepentingan masyarakat.

"Mereka menakuti Gerindra kenapa? Karena Gerindra menyuarakan kepentingan apa yang diinginkan masyarakat," kata Prabowo saat silaturahmi dengan kader Gerindra di Kelurahan Kapuk, Jakarta, Minggu 3 April 2009.

Menurut Prabowo, para pemimpin tidak suka dengan keinginan Gerindra. Prabowo mengatakan bahwa Gerindra menawarkan sistem ekonomi yang berubah dibanding saat ini. "Sistem ekonomi sekarang keliru karena tidak membawa kesejahteraan," ujarnya.

Segelintir manusia, lanjut Prabowo, ingin terus menikmati kekuasaan sekarang. Yakni, meneruskan sistem ekonomi yang keliru, sistem ekonomi yang tidak membawa kesejahteraan rakyat

Prabowo mengatakan mereka inilah yang berkomplot supaya Indonesia terus menjadi negara miskin. "Mereka bilang mau membantu orang miskin tapi sebenarnya memiskinkan masyarakat," ujarnya.

Kemenko Perekonomian Dukung Kolaborasi Percepatan Keanggotaan Indonesia dalam OECD
Kerjasama pasokan baterai lithium

Ofero Perkenalkan Battery Lithium dan Kendaraan Listrik di Asia Bike 2024

Battery lithium adalah jenis baterai yang menggunakan lithium sebagai bahan aktif dalam elektrokimia dan umumnya lebih ringan, memiliki kepadatan energi yang cukup tinggi

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024