Lego Ferrari Edisi Terbaru Bisa Dibeli di SPBU Shell

Mainan Lego berbentuk mobil Ferrari
Sumber :
  • Carthrottle

VIVA.co.id - Perusahaan energi asal Belanda yang di antaranya mengelola stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU), Shell, resmi meluncurkan koleksi terbaru Lego yang bekerja sama dengan perusahaan otomotif asal Italia, Ferrari.

Ada Ferrari Jadi Taksi, Jangan Naikkan Alis Anda

Dalam peluncurannya, Shell memperkenalkan tujuh model, dengan empat di antaranya merupakan ikon dari Ferrari.

Wahyu Indrawanto selaku General Manager Retail Shell Indonesia mengungkapkan, koleksi Lego ini merupakan perwujudan dari semangat bersama untuk menghasilkan kinerja prima, melalui kerja sama teknis antara Shell dan Ferrari, yang telah terjalin selama 60 tahun.

Mantan Pentolan F1 Ferrari Jadi Bos Baru Lamborghini

"Koleksi Shell hadir, menyusul kesuksesan koleksi edisi pertama yang diluncurkan di Indonesia pada 2013. Kami berharap, dengan peluncuran koleksi ini, kami dapat terus mengakomodasi imajinasi para pelanggan," ungkapnya di Plaza Senayan, Jakarta, Selasa 24 Februari 2015.

Untuk mendapatkan mainan Lego ini, pelanggan terlebiih dahulu diminta membeli bahan bakar Shell V-Power atau Diesel, minimum 25 liter. Jika persyaratan sudah dipenuhi, pelanggan dapat membeli salah satu dari enam model, seharga Rp60 ribu, serta edisi terbatas dengan harga Rp70 ribu. (art)

Ferrari Pamerkan Raungan Suara Mesin F1 Barunya

Baca juga:


Ferrari tabrak sapi.

Begini Jadinya Jika Ferrari Tabrak Sapi

Sapi diduga terpental hingga menimpa mobil.

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016