Windows 10 Tersedia dalam 7 Edisi

Cortana di Windows 10
Sumber :
  • Microsoft

VIVA.co.id - Microsoft mengumumkan sistem operasi teranyar mereka, Windows 10 akan hadir dalam beragam pilihan. Perusahaan perangkat lunak (software) terbesar dunia itu menyebutkan Windows 10 akan tersedia dalam tujuh edisi.

6 Bulan, Windows 10 Sudah Aktif pada 200 Juta Perangkat

Ketersediaan beragam edisi itu untuk memenuhi semua platform perangkat dan juga skala kebutuhan pengguna.

Dikutip dari Mashable, Jumat 15 Mei 2015, keputusan ini bukanlah hal yang baru. Pada Windows 8 lalu, Microsoft sudah menyediakan berbagai edisi.

"Kami merancang Windows 10 untuk mengirimkan pengalaman komputasi personal di atas berbagai perangkat," ujar Tony Prophet, Corporate Vice President Windows and Search Marketing Microsoft dalam keterangan di postingan blog perusahaan.

Prophet mengatakan, meski merilis edisi untuk masing-masing perangkat, ia menjamin pengalaman yang dirasakan itu tetap familiar bagi semua platform.

"Windows 10 akan memberikan pengalaman luar biasa pada banyak ragam perangkat, yaitu PC, tablet, ponsel, Xbox One, Microsoft HoloLens, dan Surface Hub," tulis dia.

Dalam keterangannya, untuk edisi konsumer, Windows 10 akan tersedia dalam dua dalam dekstop dan mobile. Pada segmen ini, tersedia Windows 10 Home yang fokus untuk dekstop, PC, laptop, tablet, dan perangkat 2 in 1.

Edisi kedua yaitu Windows 10 Mobile, yang akan berjalan pada ponsel pintar dan tablet dengan layar kecil.

Untuk segmen perusahaan, Windows 10 tersedia dalam tiga edisi yaitu Windows 10 Pro, untuk perusahaan kecil kelas UKM dan Windows 10 Enterprise untuk perusahaan kategori besar. Selain itu, tersedia Windows 10 Mobile Enterprise, yang mengakomodasi kebutuhan edisi enterprise untuk perangkat tablet kecil dan ponsel pintar.

Microsoft juga tak melupakan untuk menyasar segmen yang lain, yaitu edisi sekolah dan perangkat yang terkoneksi. Segmen ini disediakan Windows 10 Education dan Windows 10 Internet of Things (IoT) Core. (art)

Sistem operasi Windows di Microsoft Lumia

Lumia Kini Bisa Upgrade ke Windows 10

Microsoft memberikan panduan untuk upgrade.

img_title
VIVA.co.id
21 Maret 2016