Raih Piala di IMA 2015, Angel Pieters Ramai Dihujat Netizen

Angel Pieters.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Al Amin
VIVA.co.id
- Kemenangan Angel Pieters dalam ajang Indonesia Movie Awards 2015, untuk kategori Soundtrack Film Tervaforit masih menjadi perbincangan hangat.


Bahkan, Angel pun di-
bully
di media sosial, lantaran namanya tidak muncul di nominasi awal.


Lewat akun Twitternya
@angelicaaMP
ada penggemarnya @angelovajakarta yang mengucapkan selamat untuk Angel atas keberhasilannya meraih piala di IMA 2015. Di situ juga dipamerkan foto Angel berpose menggenggam piala. Namun, bukan pujian yang diperoleh Angel atas kemenangan itu, ia justru kena
bully.


Salah satu Netizen @grego_mandarino berkomentar atas kicauan tersebut, dengan mengatakan "Nggak masuk nominasi bisa menang, aneh," tweetnya.


Ada lagi yang mengucapkan selamat, namun dengan nada menyindir. "Selamat yaa, hebat banget nggak masuk nominasi bisa menang."


Sindiran lainnya mengatakan,"Bukan kebanggaan kali, nggak masuk nominasi bisa menang. Kasihan yah."
Dikomentari Musisi Senior, Angel Pieters Menangis


Dikritik, Angel Pieters Siap Kembalikan Piala IMA
Seperti diketahui, sebelumnya, satu hari setelah IMA digelar, terungkap bahwa Angel Pieters tidak terdaftar sebagai nominasi kategori IMA 2015, yang dirilis sebulan silam.

Angel Pieters 'Shock' Di-bully di Media Sosial

Angel baru masuk nominasi kategori Soundtrack Terfavorit lewat lagu Indonesia Negeri Kita Bersama, yang jadi soundtrack film Di Balik 98, pada 12 Mei, atau enam hari sebelum malam puncak IMA dihelat.


Lebih mengejutkan lagi, lagu yang diciptakan oleh Liliana Tanoesoedibjo itu menang.


Kontan saja, nominator lain kategori Soundtrack Terfavorit seperti Pongki Barata, Glenn Fredly, dan Anggun C Sasmi, membahas kemenangan sang jawara yang awalnya, bahkan tak masuk nominasi.


Angel Pieters, awalnya begitu bangga memenangkan piala tersebut. Dia mengunggah foto di akun Instagram memegang piala tersebut. Namun sayang, ia justru kena
bully
banyak orang. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya