5 Orang Terkaya yang Tinggal di Singapura

Orang Kaya Versi Forbes 2012 Sukanto Tanoto
Sumber :
  • forbes.com
VIVA.co.id
- Perusahaan riset Wealth-X merilis daftar 10 miliarder yang berbasis di Singapura.


Di peringkat teratas adalah
Chief Executive Officer
(CEO) Far East Organization, Philip Ng, dengan perkiraan kekayaan bersih US$5,2 miliar. Menurut Wealth-X, Ng menginvestasikan sebagian besar uangnya untuk bisnis real estate.


Dilansir dari
Business Insider
, Senin 7 September 2015, berikut ini lima dari 10 miliarder tersebut, dan salah satunya orang Indonesia.


1. Philip Ng (Singapura)


Kekayaan bersih: US$5,2 miliar

Bisnis utama: Far East Organization

Industri primer: Real estate


Philip Ng, 55, menjadi CEO Far East Organization pada 1991. Ayahnya mendirikan perusahaan tersebut 31 tahun lalu dan telah berkembang menjadi perusahaan properti terbesar di Singapura dengan 750 properti di perumahan, perhotelan, ritel, sektor komersial, dan industri.


2. Eduardo Saverin (Brasil)


Kekayaan bersih: US$4,2 miliar

Bisnis utama: Anideo

Industri primer: Teknologi


Miliarder termuda dalam daftar ini adalah pengusaha kelahiran Brasil, berusia 32 tahun. Pendiri Facebook ini pindah ke Singapura pada 2009 dan meninggalkan kewarganegaraan Amerika menjelang Facebook mengajukan IPO pada 2012.


3. Richard Chandler (Selandia Baru)


Kekayaan bersih: US$2,8 miliar

Bisnis utama: Chandler Corporation

Industri primer: Diversifikasi investasi


Richard Chandler berusia 55 tahun adalah ketua dana berbasis di Singapura Chandler Corporation, yang berfokus pada investasi di pasar negara berkembang. Menurut
Forbes
, ia adalah orang terkaya kedua di negara asalnya.


4. Kuok Khoon Hong (Singapura)


Kekayaan bersih: US$2,4 miliar

Bisnis utama: Wilmar International

Industri primer: Minyak kelapa sawit


Kuok Khoon Hong, 64, adalah salah satu pendiri raksasa minyak sawit, Wilmar International, dan keponakan dari miliarder Malaysia Robert Kuok.


5. Sukanto Tanoto (Indonesia)


Tiga Cara Tarik Minat Calon Pembeli Rumah
Kekayaan bersih: US$2,3 miliar

Mau Pecah Sertifikat Tanah? Ini Caranya
Bisnis utama: Royal Golden Eagle

Wali Kota Semarang Berang Fasilitas Rusunawa Buruk
Industri primer: Diversifikasi bisnis

Bisnis Sukanto Tanoto terutama di bidang kehutanan. Ia kemudian kembali ke Indonesia, dan menjadi orang terkaya ke-10 di negara itu.
Christo Wiese

Lima Orang Terkaya di Afrika Selatan

Pemilik perusahaan retail makanan menduduki posisi pertama.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016