Serikat Pekerja Kecam Kebohongan Direksi JICT Soal Mutasi

Pertemuan Komisi IX DPR RI dan direksi JICT di Pelabuhan Tanjung Priok
Sumber :
VIVA.co.id
Indonesia Bakal Punya Pelabuhan Syariah
- Serikat Pekerja Jakarta International Container Terminal (JICT) mengecam pernyataan Presiden Direkturnya Riza Erivan, terkait mutasi pekerja di perusahaan tersebut. Mereka mengklaim pernyataan Riza adalah kebohongan. 

Kontainer Nginap Lebih 2 Hari Akan Didenda Rp5 Juta/Hari
Ketua Serikat Pekerja Jakarta International Container, Nova Hakim, menuding mutasi pekerja dan upaya pemutusan hubungan kerja (PHK) merupakan bentuk kesewenangan manajemen Jakarta International Container. 

Tekan Dwelling Time, Tiga Pelabuhan Banten Diberdayakan
Selain itu, kata Nova, faktanya bahwa pekerja yang dimutasi juga mengalami penurunan penghasilan dan tidak ada deskripsi pekerjaan di tempat baru.

"Jadi, jelas apa yang disampaikan Riza Erivan adalah kebohongan publik. Serikat Pekerja heran mutasi yang dilakukan Direksi Jakarta International Container jelas bentuk kesewenangan manajemen. Komisi IX DPR RI saat sidak kemarin (Rabu, 16 september 2015) meminta dasar dan prosedur soal mutasi. Namun, direksi tidak bisa menjawab dan cenderung menyembunyikan fakta sebetulnya," kata Nova, seperti dikutip dalam keterangan tertulisnya, Kamis, 17 September 2015.

Nova menjelaskan, upaya PHK dan mutasi juga merupakan intervensi dari Dirut Pelindo II, RJ Lino.

"Buktinya jelas ada SMS intervensi Lino. Kami heran dan prihatin dengan direksi yang menyatakan kebohongan soal mutasi. Bukannya mencari solusi yang baik untuk menjaga level pelayanan malah mengambil keputusan kontroversi dan menyebabkan kerugian bagi pelanggan," ujar Nova.

Dia menilai, keputusan kontroversi soal mutasi ini diambil untuk membungkam serikat pekerja menyuarakan penolakan konsesi Jakarta International Container yang cacat hukum dan prosesnya tidak transparan. 

"Apa yang kami suarakan mulai terkuak. DPR Komisi VI jelas melihat cacat hukum perpanjangan konsesi Jakarta International Container," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan Jakarta International Container merombak sejumlah karyawan yang berada di level kunci. Baca selengkapnya
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya