Koleksi Dian Pelangi akan Dipamerkan di Qatar

Dian Pelangi (kedua dari kanan)
Sumber :
  • Viva.co.id/Riska
VIVA.co.id
- Untuk ke delapan kalinya, Heya Arabian Fashion Exhibition, sebuah ajang fashion wanita terbesar di Qatar kembali digelar. Acara ini akan diseleggarakan di Doha Exhibition, Qatar, pada 12-18 November 2015 mendatang.


Berbeda dari 7 gelaran sebelumnya, yang hanya melibatkan desainer asal Timur Tengah saja, tahun ini Heya mengajak desainer Asia. Beberapa nama di antaranya adalah Vinn Patararin asal Thailand, LullySelb dari Singapura dan Danz mewakili Malaysia.


Indonesia pun turut berpartisipasi dalam pekan fesyen bergengsi di Timur Tengah tersebut, dengan diwakili Dian Pelangi.
Salut, Karya Siswi SMK Tampil di Ajang Mode Internasional


Anak P. Diddy Buka Fashion Show Dolce & Gabbana di Milan
Deliah Furcoi, Middle East Regional General Manager DCQ, mengatakan bahwa bukan tanpa alasan pihaknya kini melibatkan desainer Asia, tak terkecuali Indonesia.

Ivan Gunawan Janjikan IFW 2017 Spektakuler

"Karena Timur Tengah dekat dengan Indonesia bukan cuma kultur tapi juga geografis. Sangat kuat dalam hal itu," katanya dalam jumpa pers Heya Arabian Fashion Exhibiton di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu 3 Oktober 2015


Untuk koleksi yang akan dibawa, Dian Pelangi mengatakan bahwa dirinya akan membawa kualitas busana yang sangat baik. Terutama untuk dibawa ke luar negeri.


Sebanyak 12 koleksi busana yang akan dia pamerkan di panggung Heya Arabian Fashion Exhibition. Semuanya bertemakan batik asal Pekalongan.


"Dikoleksi baru ini aku dan tim lagi menggodok tapi nanti aku akan bawa batik Pekalongan yang didominasi warna gelap," katanya.


Walaupun dikenal dengam warna cerah, lanjut Dian, ia ingin 'keluar' dan ingin menyesuaikan dengan kebutuhan pasar.


"Aku memang lebih dikenal dengan warna pelangi tapi kalau 'keluar', disesuaikan dengan apa yang mereka pakai. Ukuran juga yang free size. Warna netral, hitam, abu abu, dan coklat yang paling laku," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya