Musim Dingin, Harga Minyak Naik US$1 per Barel

Rig minyak
Sumber :
  • Reuters
VIVA.co.id
- Harga minyak mentah dunia melonjak US$1 per barel dengan prospek bahwa kondisi iklim di Amerika Serikat (AS) dan Eropa akan semakin dingin pada awal tahun depan. 

Dilansir CNBC, Rabu, 30 Desember 2015, harga minyak mentah AS, West Texas Intermediate (WTI) dan minyak mentah Eropa, Brent, naik lebih dari 2,5 persen. 

Kedua minyak mentah tersebut mengalami kenaikkan harga setelah prakiraan cuaca menunjukkan wilayah AS akan mengalami temperatur musim sangat dingin menyusul musim gugur yang 'tidak biasa'.

Harga minyak WTI di bursa berjangka AS ditutup naik US$1,06 atau 2,88 persen menjadi US$37,87 per barel. Sedangkan harga minyak Brent menanjak US$1,27 atau 3,5 persen menjadi US$37,91 per barel. 
Bursa Asia Dibuka Bervariasi, Indeks Nikkei Anjlok 1 Persen

Harga minyak pemanas AS, yang dikenal dengan nama Ultra-Low Sulfur Diesel, naik hampir empat persen menjadi SU$1,13 per galon. 
Tak Ada Perubahan Bunga, Wall Street Ditutup Bervariasi
 Rig minyak

Stok Minyak Dunia Melimpah, Harga Terus Jatuh

Produksi minyak Arab Saudi mencapai rekor tertinggi pada Juli 2016.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016