Harga Emas Hari Ini 27 Juni 2022: Global dan Antam Bersinar

Emas batangan di Pabrik Logam Mulia Sekunder Shchyolkovo.
Sumber :
  • ANTARA/Sergei Fadeichev/TASS

VIVA – Harga emas internasional dibuka menguat pada Senin pagi, usai beberapa negara barat berencana melarang impor logam dari Rusia. Langkah itu diyakini dapat mengurangi langkah Rusia dalam menginvasi Ukraina.

Sri Mulyani Pede Inflasi Melandai di Kuartal-II 2024 Seiring Turunnya Harga Beras

Dilansir dari Economic Times pada Senin 27 Juni 2022, harga emas di pasar spot tercatat naik sebesar 0,2 persen ke level US$1.828,99 per ons. Sedangkan emas berjangka AS datar di level US$1.830,90 per ons.

Diketahui empat dari negara-negara kaya Kelompok Tujuh (G7) bergerak untuk melarang impor emas dari Rusia pada Minggu untuk memperketat sanksi pada Moskow dan memotong sarananya untuk membiayai invasi ke Ukraina.

Harga Emas Hari Ini 26 April 2024: Global Anjlok, Antam Stagnan

Baca juga: Hotman Paris Tegaskan Holywings Tak Produksi Alkohol 'Maria'

Namun, rencana itu tidak jelas apakah ada konsensus G7, dengan Presiden Dewan Eropa Charles Michel yang mengatakan masalah itu perlu ditangani dengan hati-hati dan didiskusikan lebih lanjut.

Kenaikan Tarif Cukai Disarankan Moderat Menyesuaikan Inflasi agar Tidak Suburkan Rokok Ilegal

Selain itu, emas yang menguat juga disebabkan rencana bank sentral AS yang menaikan suku bunga tajam lebih lanjut untuk membendung inflasi yang cepat, bahkan ketika investor mendukung data ekonomi yang tidak perlu ditakuti.

Dana Moneter Internasional pun memangkas perkiraan pertumbuhan ekonomi AS pada Jumat, karena suku bunga Federal Reserve yang agresif menaikkan permintaan dan memperkirakan Amerika Serikat sulit menghindari resesi.

Emas Domestik

Emas Antam.

Photo :
  • Dokumentasi Antam.

Sementara, harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini dibanderol seharga Rp994.000 per gram. Harga tersebut naik Rp2.000 per gram bila dibandingkan dengan perdagangan terakhir.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga pembelian kembali atau buyback emas ditetapkan seharga Rp873 ribu per gram. Harga itu naik Rp2.000 per gram jika dibanding perdagangan terakhir.

Adapun harga emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp4,74 juta, 10 gram Rp9,43 juta, 25 gram Rp23,46 juta dan 50 gram Rp46,84 juta.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp93,61 juta, 250 gram Rp233,76 juta dan emas 500 gram Rp467,32 juta.

Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp547 ribu dan 1.000 gram senilai Rp934,6 juta.

Untuk diketahui, harga penjualan emas batangan Antam ini belum termasuk pajak. Pada hari ini, untuk ukuran emas 250 gram dan 500 gram sedang tidak tersedia di butik emas Logam Mulia Pulo Gadung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya