Luhut Minta Seluruh Stakeholder di Pelabuhan Pakai Teknologi Percepat Layanan

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Sumber :
  • M Yudha P/VIVA.co.id

VIVA Bisnis – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan, sebagai salah satu target dalam RPJMN 2020-2024, upaya pemangkasan port stay dan cargo stay harus dilakukan melalui standarisasi pelabuhan utama.

Ini pentingnya Energi Hijau dan Lingkungan Terlindungi untuk Masa Depan

Mekanismenya yakni dengan pemenuhan tiga kriteria terkait waktu, infrastruktur, dan sistem, yang terdiri dari standarisasi operasional seperti waktu standar efektif dan produktivitas bongkar muat, dan standarisasi infrastruktur.

"Serta standarisasi teknologi informasi, yang terdiri dari vessel management system dan autogate container terminal," kata Luhut dalam telekonferensi, Kamis 27 Oktober 2022.

Coldspace Hadirkan Teknologi Hybrid Cold Fulfillment Warehouse Pertama di Indonesia

Luhut berharap, dengan adanya standarisasi pelabuhan secara nasional, langkah itu dapat meningkatkan kinerja pelabuhan, meningkatkan efisiensi rute pelayanan domestik, dan membentuk 'loop' yang teratur.

Ilustrasi Ekspor Impor/Jasa Logistik.

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa
Perusahaan Ini Berani Mengubah Model Teknologi

Dalam perbaikan layanan jasa kepelabuhan yang dimulai dengan standarisasi, dan diikuti dengan sistematis, hasil pencapaian program kerja sama transformasi pelabuhan yang telah dilaksanakan oleh PT Pelindo terlihat sangat signifikan.

Terutama dalam pemangkasan port stay yang rata-rata melebihi 50 persen, di beberapa pelabuhan seperti Terminal Petikemas Belawan, Makassar New Port, Ambon, dan Sorong.

"Selanjutnya perlu terus dilakukan peningkatan pelayanan jasa kepelabuhan pada pelabuhan lainnya secara bertahap, sesuai dengan tingkat maturasi pelabuhan tersebut," ujarnya.

Bea Cukai implementasikan NLE di Pelabuhan Belawan

Photo :
  • Bea Cukai

Luhut menegaskan, seluruh stakeholder harus sama-sama optimis, bahwa usaha memangkas post stay dan cargo stay pasti akan berhasil dengan usaha yang dimulai oleh Stranas PK. Yakni melalui pemangkasan birokrasi dan peningkatan layanan di kawasan pelabuhan, serta komitmen bersama dari semua pihak untuk mewujudkan target yang sudah ditetapkan.

"Saya harapkan seluruh stakeholder di kawasan pelabuhan dapat meningkatkan kecepatan layanan pelabuhan dan pemanfaatan teknologi pelabuhan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya