Menkeu: Dunia Masih Dihantui Krisis

Agus Martowardojo
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews - Krisis global masih memberikan ketidakpastian pada perekonomian dunia secara keseluruhan. Krisis yang hingga kini masih berlangsung belum menemukan titik terang penyelesaian, sehingga dikhawatirkan dapat berdampak negatif.

Menteri Keuangan, Agus Martowardojo, menjelaskan dampak negatif krisis kepada Indonesia terutama di bidang konsumsi yang menurun. Ketidakpastian harga energi saat ini juga akan berdampak kepada fiskal Indonesia, apabila tidak ditanggapi dengan perencanaan kebijakan yang optimal.

"Kondisi dunia masih dihantui krisis finansial di negara maju. Utang publik mereka yang tinggi menyulitkan belanja publik, turunnya konsumsi, dan investasi negara akan mempengaruhi konsumsi, serta investasi global," kata Agus Martowardojo dalam acara seminar internasional bertajuk "Linking Performance Evaluation to Budgeting" di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Senin 5 Desember 2011.

Dampak krisis global ini, dia melanjutkan, pasti akan dirasakan Indonesia. Berfluktuasinya harga energi internasional akan sangat mempengaruhi angka subsidi dalam anggaran. Namun, Agus optimistis Indonesia akan dapat meredam gejolak ini.

"Apabila sistem perencanaan kebijakan anggaran optimal menjamin efisiensi, kita akan meredam dampak negatif tersebut," imbuhnya.

Pemerintah, dia menambahkan, beberapa tahun belakangan ini juga telah berhasil menekan angka defisit fiskal yang bisa dijaga di bawah dua persen. "Kita sama-sama menyimak, bisa menjaga, walaupun menjalankan defisit fiskal, tapi 10 tahun terakhir tidak pernah lebih dua persen," tuturnya. (art)

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea Mendadak Digelar Tertutup
Ilustrasi kantung jenazah

Pedagang Emas Dirampok, Suami Tewas dan Istri Terluka

Tragedi menimpa pasangan suami istri (pasutri) yang berprofesi sebagai pedagang emas di Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat (Sumbar). Sang suami, Reno ditemukan tew

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024