China Bakal Pangkas Pertumbuhan Ekonomi Jadi Sekitar 7%

Lampion China
Sumber :
  • istock

VIVA.co.id - Pemerintah China berencana memangkas target pertumbuhan ekonominya di 2015, menjadi sekitar tujuh persen. Ini merupakan target terendah dalam 11 tahun.

Menanti Data Inflasi China, Bursa Asia Dibuka Naik

Seperti mengutip dari Reuters, Rabu 28 Januari 2015, langkah tersebut seiring upaya pemerintah yang berupaya mengatasi melambatnya pertumbuhan, penciptaan lapangan kerja dan mengejar reformasi yang bertujuan membuat perekonomian lebih digerakkan oleh kekuatan pasar.

Ada pun, mengenai target pertumbuhan yang akan diumumkan oleh Perdana Menteri Li Keqiang pada sesi parlemen tahunan di Maret, disetujui oleh pemimpin partai besar dan pejabat yang hadir pada Central Economic Conference di Desember lalu. Target pertumbuhan tersebut, dinilai sesuai dengan ekspektai pasar, namun masih belum dirilis.

"Target pertumbuhan ekonomi tahun ini akan berada di sekitar tujuh persen, namun level itu tidak akan menjadi batas bawah," ujar salah satu sumber ekonom berpengaruh.

Volume Ekspor China Meningkat, Bawa Angin Segar bagi RI?

Menurutnya, pemerintah harus menyeimbangkan pertumbuhan ekonomi, pekerjaan, dan reformasi struktural tahun ini. Penggunaan kata 'sekitar' untuk proyeksi pertumbuhan mengulangi proyeksi tahun lalu untuk menunjukkan bahwa mereka tidak terpatok pada target tersebut.

Tetapi, target tersebut masih mungkin untuk berubah sebelum adanya pertemuan parlemen dan meskipun sudah mendapatkan dukungan di Desember lalu. (asp)

Investor China Akan Relokasi Pabrik ke Indonesia

Baca juga:

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya