Logo BBC

Pejabat Malaysia Klaim 'Proyek Cuci Uang' Najib Razak Libatkan China

1MDB, yang sejatinya didirikan untuk mendanai pembangunan ekonomi di Malaysia, kini ditengarai berutang lebih dari US$12 miliar atau Rp172 triliun. - Reuters
1MDB, yang sejatinya didirikan untuk mendanai pembangunan ekonomi di Malaysia, kini ditengarai berutang lebih dari US$12 miliar atau Rp172 triliun. - Reuters
Sumber :
  • bbc

Bekukan proyek

Sejak Najib kehilangan tampuk kekuasaan, hubungan Malaysia dan Cina tampak masam.

Sehari setelah Najib disidang, Kementerian Keuangan membekukan tiga proyek besar dengan perusahaan-perusahaan besar Cina. Dua proyek jaringan pipa itu jika digabungkan bernilai US$2,3 miliar atau hampir mencapai Rp33 triliun.

Para pejabat baru kementerian itu kaget ketika menemukan bahwa 88?ri uang proyek telah dibayarkan ke Biro Jaringan Pipa Petroleum Cina—tapi hanya 13?ri proyek yang rampung.

Tony Pua, pejabat khusus di Kementerian Keuangan Malaysia, mengatakan kepada BBC bahwa pembangunan bahkan belum dimulai. Baru kajian dari konsultan yang sejauh ini sudah rampung.

"Seluruh proyek ini berbau penipuan. (Ada banyak) elemen-elemen pencucian uang yang jelas terjadi. Kami menggelontorkan uang ke perusahaan Cina dan kami duga uang ini disalurkan ke pihak-pihak yang terkait dengan pemerintahan sebelumnya," papar Pua.

Menurutnya, Kementerian Keuangan meyakini uang itu dipakai untuk menutup utang 1MDB, yang didirikan Najib Razak pada 2009.