Logo BBC

Berani Mengkritik, Pekerja Migran Bangladesh Ditahan Malaysia

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Migrants taken for detainees after immigration launched an operation to arrest undocumented migrants in Kuala Lumpur
Getty Images
Ratusan migran ilegal ditangkap di Kuala Lumpur

Otoritas Malaysia menyebut mereka telah menangkap pria Bangladesh yang mengkritik perlakuan pemerintah Malaysia terhadap migran ilegal selama pandemi virus corona.

Dalam sebuah program dokumenter yang diproduksi oleh media penyiaran Qatar, Al Jazeera, Rayhan Kabir mengatakan pemerintah Malaysia melakukan tindakan diskriminatif terhadap pekerja migran ilegal dengan menangkap dan memenjarakan mereka.

Pria berusia 25 tahun itu kini dideportasi.

Para pengkritik menyebut penahanan ratusan migran tak manusiawi. Namun otoritas Malaysia menyebut langkah itu diperlukan untuk menekan penyebaran virus corona.

Mereka yang ditangkap termasuk anak-anak dan pengungsi Rohingya, ujar para aktivis. Penahanan ini dilakukan ketika Malaysia memberlakukan karantina wilayah selama pandemi Covid-19.