Logo BBC

Inggris Wajibkan Situs Pornografi Verifikasi Usia Pengguna

Depan laptop. Getty Images BBC Indonesia
Depan laptop. Getty Images BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Situs-situs porno di Inggris akan diwajibkan untuk memverifikasi usia pengguna mereka, berdasarkan aturan terbaru tentang keamanan berinternet.

Peraturan tersebut, bagian dari draf RUU Keamanan Online, bertujuan memberikan anak-anak perlindungan yang lebih baik dari materi eksplisit.

Di masa depan, pengguna situs porno akan diminta untuk membuktikan bahwa mereka memiliki kartu kredit atau mengonfirmasi usia mereka melalui layanan pihak ketiga.

Situs web yang tidak menerapkan langkah itu dapat didenda hingga 10?ri omset global mereka.

RUU Keamanan Online diharapkan dapat diserahkan ke parlemen dalam beberapa bulan ke depan dan dirancang untuk melindungi pengguna dari konten-konten berbahaya.

Organisasi-organisasi anak sudah lama meminta verifikasi usia di situs porno, atas kekhawatiran bahwa anak-anak di bawah umur terlalu mudah untuk mengakses materi yang tersedia secara gratis di dunia maya.

Kebijakan serupa pernah diusulkan namun dihapus pada 2019.