"Malaikat Maut" Argentina Dibui Seumur Hidup

Alfredo Astiz, si malaikat maut pirang dari Argentina.
Sumber :
  • REUTERS/Marcos Brindicci

VIVAnews - Bekas pejabat tinggi angkatan laut Argentina, Alfredo Astiz, dihukum penjara seumur hidup karena kejahatan terhadap kemanusiaan. Lelaki yang dijuluki "Malaikat Maut Pirang" ini terbukti bersalah pada kasus penyiksaan, pembunuhan, dan pelenyapan paksa, pada pemerintahan militer 1976-1983.

Seperti diberitakan BBC, Kamis 27 Oktober 2011, selain Astiz, sebanyak 10 mantan anggota militer dan polisi juga divonis seumur hidup atas kejahatan yang sama. Mereka semua bekerja di Sekolah Mekanik Angkatan Laut di Buenos Aires (Esma), yang ternyata adalah fasilitas penyiksaan dan pembunuhan rahasia milik pemerintahan militer kala itu.

Sebanyak 5.000 tahanan di tempat tersebut, 90 persen di antaranya dinyatakan tewas. Beberapa di antara mereka dibunuh dengan cara ditembak, sebagian lainnya dilemparkan hidup-hidup dari atas kapal ke Samudera Atlantis. Lebih dari 70 orang yang selamat menjadi saksi dalam pengadilan Astiz.

Lelaki 59 tahun ini dikenal sebagai simbol kekerasan pada pemerintahan militer. Saat menjadi petugas intelijen angkatan laut, dia pernah menyebru menyerbu kelompok HAM Plaza de Mayo, dan menculik para aktivis yang terdiri dari para biarawati.

Astiz juga pernah diadili secara in abstentia di Prancis untuk pembunuhan biarawati negara tersebut, Alice Domon dan Leonie Duquet, yang hilang di Argentina pada 1977. Kelompok HAM di Argentina mengatakan sekitar 30.000 orang terbunuh, atau hilang karena mengkampanyekan perlawanan mereka terhadap gerilya sayap kiri.

Dalam pembelaannya, Astiz mengatakan semua tindakannya itu adalah untuk melindungi Argentina dari terorisme sayap kiri. Dia mengatakan, pengadilan atasnya adalah sebuah balas dendam politik.(np)

Belum Kepikiran Nikah, Ternyata Ini Kriteria Pria Idaman Ghea Indrawari
Media Gathering PUBG Mobile

Esports: PUBG Mobile Sukses Gelar Turnamen Komunitas hingga Influencer selama Ramadhan

Selama Bulan Suci Ramadhan 2024 yang baru saja berlalu, pecinta Esport dan gamers disuguhkan berbagai kegiatan oleh PUBG Mobile.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024